Pengobatan Penyakit Asma


Paru-paru
Asma adalah penyakit kronis yang ditandai dengan sesak napas disertai suara mengi dan/atau batuk persisten dimana derajat keparahan setiap orang berbeda.

Gejala-gejala ini sering timbul pada pagi hari sebelum subuh, hal ini karena efek dari rendahnya tingkat keseimbangan hormon kortisol ketika pagi hari dan berbagai faktor lainnya. Ketika serangan penyempitan saluran napas karena kontraksi bronkial itu terjadi meyebabkan sulit bagi udara untuk masuk atau keluar dari paru-paru.

Beberapa zat yang dapat memicu serangan asma adalah :
  1. Objek dalam ruangan (Tungau debu dalam rumah yang sering terdapat di kasur, karpet, perabotan kotor dan bulu).
  2. Objek yang terbang bebas di udara (Polusi, asap pembuangan kendaraan bermotor dan pabrik, serbuk sari bunga, jamur dll)
  3. Asap rokok, semprotan parfum dan pengharum ruangan dll.
  4. Sering muntah (Gastroesophagial reflux)
  5. Udara dingin.
  6. Emosi yang berlebihan seperti marah atau takut dan olah raga juga dapat memicu serangan asma.
  7.  Beberapa obat seperti aspirin dan obat anti inflamasi serta beta blocker juga dapat memicu serangan asma.
  8. Infeksi pernapasan.
  9. Perubahan cuaca.
Pengobatan untuk asma terdiri dari dua kategori :
A. Pengobatan untuk serangan asma :
Ini bekerja melebarkan saluran udara (bronkodilator) sehingga dapat memecahkan serangan asma yang terjadi dengan cepat. Obat ini hanya bekerja melebarkan saluran udara dan tidak mempengaruhi penyakit sehingga hanya bekerja mengatasi gejala. Inhaler seperti ventolin, terbutalin dll dapat diberikan dalm bentuk tablet tapi kurang direkomendasikan karena memiliki efek samping yang besar.

B. Pengobatan untuk kontrol (pemeliharaan)
Pengobatan dengan inhaler atau melebarkan saluran pernapasan tidak memecahkan masalah asma, dalam jangka panjang hanya akan memperburuk penyakit. Ini adalah kesalahan yang paling besar yang hanya menggunakan obat untuk meredakan saja.
Pengobatan dengan obat pengontrol adalah kunci keberhasilan terapi asma saat ini. Obat yang paling direkomendasikan adalah inheler steroid yang dapat diberikan dalam jangka waktu panjang dan memiliki efek samping yang lebih kecil dibandingkan dengan sediaan tablet.
Selama 5 tahun terakhir anak-anak dan orang dewasa dianjurkan menggunakan kombinasi inhaler steroid dan obat pelega yang bekerja lama (long acting bronchodilator) dalam satu paket yang sangat praktis dalam penggunaannya.

Sumber : health-jurnal.co.cc


0 comments:

Post a Comment